Laman

Minggu, 26 September 2010

KORBAN KEBAKARAN DI KOTA JAMBI BUTUH PAKAIAN

JAMBI EKSPRES:
Korban kebakaran di RT 13 dan 14 Kelurahan Beringin, Kecamatan Pasar Jambi, meminta kepada pemerintah agar rumah mereka yang ludes terbakar dapat dibantu. Mereka bahkan meminta agar pemerintah memasukkan rumah mereka dalam program bedah rumah. Karena mereka mengaku semua tidak ada biaya lagi untuk membangun rumah.

Uni (46) seorang korban kebakaran meminta agar mereka yang rumahnya habis terbakar dibantu dengan program bedah rumah. Apapun bentuk rumah yang dibedah tidak menjadi persoalan bagi mereka. Karena yang terpenting baginya sudah ada tempat berteduh.

"Kalau bisa pemerintah bantu kami dengan bedah rumah. Apapun jadinya, yang penting kami bisa berteduh," ujarnya, yang diamini korban-korban kebakaran lainnya, Sabtu (25/9).

Korban lain juga mengharapkan adanya bantuan pakaian. Sebab, sebagian mereka yang rumahnya terbakar pada pagi Jumat (24/9) itu, tidak sempat menyelamatkan barang-barang mereka seperti pakaian.

Sementara itu mantan Ketua RT 14 Hasan, mengatakan, sebagian korban kebakaran menginap di posko yang didirikan. Sedangkan bantuan makanan dan minuman sudah mulai berdatangan. Saat ditanya mengenai adanya isu bahwa kebakaran yang menghabiskan belasan rumah itu karena disengaja sebab pihak Abadi Hotel ingin membeli tanah warga di sana, dibantahnya.

Menurut dia, isu itu tidak benar karena tidak satupun warga yang mau menjual tanah mereka. "Jangan menyebarkan isu yang tidak benarlah. Inikan musibah, jadi jangan dikait-kaitkan dengan yang tidak-tidaklah. Apalagi, dengan masalah Abadi. Sekarang ini bagaimana menolong mereka yang terkena musibah, bukannya menyebarkan isu-isu yang tidak benar," ujarnya.

Seperti diketahui, sedikitnya 11 rumah milik RT 13 dan RT 14 Kelurahan Beringin, Kecamatan Pasar Jambi ludes terbakar di jago merah, Jumat (24/9) siang. Kerugian diperkirakan hampir RP 1 miliar. Belum diketahui apa penyebab kebakaran itu, tapi menurut informasi api berasal dari kompor milik seorang warga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar