Laman

Selasa, 02 November 2010

JAKOB OETAMA: MEDIA CETAK AKAN TETAP EKSIS

JAMBI EKSPRES:


Jakarta Pemimpin Umum Kompas Jakob Oetama menyatakan bersyukur harian itu telah diterima masyarakat Indonesia selama 45 tahun dan suratkabar itu akan tetap eksis di tengah perkembangan media televisi dan Internet.

"Media cetak, seperti Kompas, akan tetap eksis karena dengan membaca akan memberikan ruang waktu bagi pembaca untuk berfikir, menelaah dan menganalisa. Sesuatu yang tidak kita dapat hanya dengan menonton," katanya saat bertemu dengan Dirut Perum LKBN ANTARA Ahmad Mukhlis Yusuf di Jakarta, Selasa.

Jakob didampingi Pemimpin Redaksi Kompas Rikard Bagun. Sedangkan Mukhlis Yusuf didampingi Pemred ANTARA Saiful Hadi dan anggota dewan pengawas ANTARA Asro Kamal Rokan.

Menurut Jakob, teknologi informasi berkembang sangat cepat, sehingga orang bisa mengakses berita melalui berbagai media, termasuk internet. Akan tetapi, surat kabar tetap dibutuhkan. "Orang kan harus baca, masak nonton terus," katanya.

Selama surat kabar seperti Kompas tumbuh, katanya, maka ia akan tetap membutuhkan kantor berita. "Kantor berita ANTARA tetap diperlukan sebagai perbandingan dan pengkayaan," katanya.

Dulu, lanjut Jakob, berita ANTARA merupakan sumber utama untuk dikutip surat kabar. Berita ANTARA lebih cepat karena kantor berita nasional itu punya hubungan sangat dekat dengan narasumber yang umumnya para pejabat. Sekarang zaman sudah berubah dan media pelanggan ANTARA memiliki sumberdaya manusia dan peralatan yang memungkinkan juga bisa lebih cepat dalam laporannya.

"Tapi kami masih membutuhkan ANTARA untuk perbandingan dan pengkayaan. Satu dua juga untuk pengutipan. ANTARA harus mencari celah-celah berita yang tidak dibuat oleh wartawan surat kabar," katanya.

Salah satu berita yang diperlukan pelanggan seperti Kompas adalah berita-berita daerah. Jaringan ANTARA di daerah diakui lebih kuat dari Kompas. Sebagai contoh Kompas tidak memiliki wartawan di daerah Madura. Berita-berita dari daerah itu diliput oleh wartawan Kompas dari Surabaya.

"Setiap daerah punya permasalahannya sendiri. Gali itu. Angkat figur-figur di daerah, persoalan otonomi dan perbatasan. Koran tidak punya koresponden di setiap daerah seperti ANTARA," lanjutnya lagi.

Menjawab pertanyaan apa kiatnya sehingga Kompas bisa eksis selama puluhan tahun, Jakob mengatakan hal itu karena mengusung masalah kemanusiaan, keIndonesiaan dan keimanan.

"Dengan senantiasa bersyukur atas berkah yang sudah didapat, rendah hati, jujur dan memelihara keimanan yang teguh kepada sang Maha Pencipta, dari latar belakang agama manapun, maka kita akan menemukan jalan menyatukan pluralitas serta menggerakkan sinergi," kata Jakob Oetama.

KELUARGA OBAMA BERI BANTUAN PENGUNGSI MERAPI

JAMBI EKSPRES:

Keluarga Obama Beri Bantuan Pengungsi Merapi
Yogyakarta
Perwakilan keluarga dari Presiden Amerika Serikat (AS)Barrack Obama akan memberikan bantuan kepada para pengungsi korban bencana erupsi Gunung Merapi Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada 5 November 2010.

"Kami akan menyerahkan bantuan tersebut di Posko Utama Penanggulangan Bencana Merapi di Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Jumat (5/11)," kata wakil dari keluarga Obama, Nuke Sugiyo usai bertemu Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X di Yogyakarta, Selasa.

Ketika bertemu Sultan, Nuke Sugiyo didampingi Winarko. Keduanya merupakan kerabat dari ayah tiri Presiden AS Barrack Obama, Lono Soetoro.

Menurut Nuke, bantuan yang diberikan terdiri atas susu bayi, susu lansia, kasur, pembalut, obat nyamuk, dan bahan kebutuhan lain yang diperlukan para pengungsi korban bencana erupsi Gunung Merapi di barak-barak pengungsian di Kabupaten Sleman.

"Kami memiliki inisiatif untuk berbagi dengan saudara-saudara lain yang terkena bencana, termasuk yang ada di Gunung Merapi. Kami ingin berbagi dengan apa yang kami miliki agar beban mereka menjadi ringan," katanya.

Ia mengatakan pihaknya memang tidak memberikan sumbangan dalam jumlah banyak, tetapi diharapkan bantuan ini dapat bermanfaat bagi para pengungsi letusan Gunung Merapi.

"Kami berharap bantuan jangan dinilai dari besarannya sumbangan. Bantuan itu berangkat dari niat tulus kami untuk membantu sesama yang sedang terkena musibah bencana alam, khususnya korban letusan Gunung Merapi," katanya.

Sultan menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan keluarga Obama untuk para pengungsi korban bencana erupsi Gunung Merapi di Kabupaten Sleman.

"Latar belakang kehidupan Obama telah memengaruhi kepemimpinan Presiden AS tersebut sehingga dalam memimpin menggunakan pendekatan peradaban, bukan kekuasaan," katanya.

HARGA MINYAK MELAMBUNG KARENA DATA CHINA DAN AS KUAT

JAMBI EKSPRES:

Harga minyak di New York melambung pada Senin waktu setempat, menyusul data manufaktur kuat dari China dan Amerika Serikat, konsumen energi terbesar di dunia.

Kontrak utama New York, minyak mentah light sweet untuk pengiriman Desember, melonjak 1,52 dolar menjadi ditutup pada 82,95 dolar per barel.

Di London, minyak mentah Brent North Sea untuk pengiriman Desember melambung 1,47 dolar AS menjadi menetap pada 84,62 dolar per barel.

"Kami memiliki angka manufaktur China yang menguat, ISM di sini juga cukup baik, membantu untuk mengatur suasana optimis," kata Lind-Waldock analis Rich Ilczyszyn.

Pedagang meneliti data yang menunjukkan bahwa aktivitas manufaktur China mencapai tertinggi enam bulan pada Oktober, tanda bahwa pemulihan ekonomi terbesar kedua di dunia dan konsumen energi terkemuka telah konsolidasi.

Dan di Amerika Serikat, konsumen minyak terbesar di dunia, sebuah survei industri terkemuka menunjukkan manufaktur secara tak terduga meningkat pada Oktober, meningkatkan harapan untuk kuartal terakhir menguat yang dapat mendukung pemulihan ekonomi AS yang lesu.

Institute of Supply Management (ISM) mengatakan survei pembelian manajer nasionalnya menunjukkan kenaikan yang kuat dalam pesanan baru dan produksi, mendorong indeksnya menjadi 56,9 persen, dari 54,5 persen pada September.

Lonjakan itu jauh lebih kuat daripada penurunan menjadi 54,0 persen yang diperkirakan oleh sebagian besar analis.

Di tempat lain, Menteri Perminyakan Saudi Ali al-Nuaimi, Senin mengatakan bahwa harga minyak saat ini di atas 80 dolar per barel berada dalam "zona yang sangat nyaman."

KNKT KATEGORIKAN KEJADIAN LION SUPADIO INSIDEN YANG SERIUS

JAMBI EKSPRES:

KNKT Kategorikan Kejadian Lion Supadio Insiden Serius
Jakarta Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk sementara mengkategorikan tergelincirnya Pesawat Lion Air B737-400 di Bandara Supadio, Pontianak sebagai insiden serius.

"Untuk sementara karena kami belum memperoleh data lengkap, peristiwa itu setidaknya insiden serius bukan kecelakaan," kata Kepala Sub Komite Penelitian Kecelakaan Transportasi Udara, KNKT, Masruri saat dihubungi di Jakarta, Selasa.

Ditegaskannya, sesuai regulasi yang ada, sebuah peristiwa pada transportasi udara, bisa dikategorikan kecelakaan bila ada korban jiwa atau luka sehingga dirawat minimal 1 x 24 jam.

"Selain itu, juga adanya kerusakan berat pada struktur pesawat," ujarnya.

Pada kasus Lion di Bandara Supadio ini, memang tiga roda pendarat terjerembab, tetapi belum pasti apakah sampai patah atau tidak.

"Karena itu, selain tidak ada korban, peristiwa itu setidak-tidaknya adalah insiden serius," katanya menegaskan.

Dia juga mengatakan, kewenangan KNKT selama ini untuk melakukan investigasi adalah insiden serius dan kecelakaan, sedangkan kategori cukup dilaporkan ke Ditjen Perhubungan Udara.

"Misalnya, ada ban pesawat meletus di apron, maka itu insiden dan cukup dilaporkan ke Ditjen Hubud," paparnya.

Oleh karena itu, pihaknya segera mengirim tim investigator KNKT ke Bandara Supadio untuk mencari tahu penyebab peristiwa itu.

Tiga investigator itu adalah Capt Nurcahyo (Investigator in Charge), Fahrudin dan Markus Totok.

"Mereka harus berangkat sore ini dari Jakarta," ucapnya menjelaskan.

Tentang posisi pesawat Lion Air yang masih ada di ujung landasan hingga pukul 15.00 WIB, Masruri menegaskan, bisa saja pesawat itu dievakuasi tanpa menunggu tim KNKT.

"Bisa saja dievakuasi oleh operator, asalkan data untuk investigasi, diperoleh dengan baik," tuturnya.

Apalagi, misalnya, lanjut Masruri, kondisinya memang sangat mendesak seperti trafik yang tinggi dan padat dan alasan keselamatan pihak lain.

Direktur Umum Lion Air, Edward Sirait, tetap berharap agar evakuasi pesawat didampingi oleh pihak berwenang.

"Kalau pun hal itu bisa dilakukan, kami berharap tetap didampingi KNKT dan Ditjen Hubud," katanya.

Edward sebelumnya membenarkan, akibat peristiwa itu untuk sementara selama dua jam bandara telah ditutup.

Pesawat Lion Air B737-400 PK-LIQ terjerembab diujung landasan pacu Bandara Supadio, sesaat setelah mendarat normal pada pukul 11.25 WIB.

Tidak ada korban dalam peristiwa itu. Pesawat dengan nomor penerbangan JT-712 itu berangkat dari Jakarta pukul 09.40 WIB dan membawa 167 penumpang dewasa, dua balita dan tujuh kru.

BUPATI DI VONIS 4,5 TAHUN

JAMBI EKSPRES:

Bupati Boven Digoel Divonis 4,5 Tahun
Jakarta
Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) menjatuhkan vonis 4,5 tahun penjara pada Bupati Boven Digoel Yusak Yaluwo.

"Terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi sebagaimana diatur dalam Pasal 2 Ayat 1 UU Pemberantasan Tipikor sebagaimana dalam dakwaan primer," kata Ketua Majelis Hakim Tipikor, Herdi Agusten, dalam persidangan di Jakarta, Selasa.

Yusak harus membayar denda Rp200 juta subsider enam bulan kurungan. Selain itu ia harus membayar uang pengganti sebesar Rp45,7 miliar kurungan dua tahun penjara jika tidak mampu membayar.

Majelis hakim menyatakan Bupati Boven Digoel ini terbukti melakukan korupsi bersama-sama terkait pengadaan kapal tangker LCT 180 Wambon dan APBD Kabupaten Boven Digoel periode tahun 2002-2005.

Hal-hal yang memberatkan adalah perbuatan terdakwa kontraproduktif dalam upaya pemerintah melakukan pemberantasan korupsi. Sementara hal-hal yang meringankan adalah Yusak dinilai sopan dan telah mengembalikan uang negara senilai Rp 1,8 miliar.

Dalam putusan tersebut, satu hakim yakni Andi Bachtiar memiliki pendapat sendiri (dissenting opinion) bahwa dakwaan yang terbukti terhadap Yusak yakni dakwaan subider yakni Pasal 3 UU Pemberantasan Korupsi.

Andi Bachtiar berpendapat Yusak selaku Bupati sekaligus ketua adat memiliki kewenangan untuk mengeluarkan kebijakan dengan penunjukan langsung untuk mengadakan kapal tanker tersebut.

Sedangkan yang terkait dengan uang pengganti, ia mengatakan tidak ada satu saat bukti di persidangan yang menunjukkan terdakwa memperoleh keuntungan dari uang negara. Karena itu penuntut umum wajib membuktikan bahwa uang tersebut merupakan hasil korupsi.

"Uang Rp 1,8 miliar yang disita KPK harus dikembalikan kepada terdakwa," ujarnya.

Atas putusan tersebut, Yusak dan kuasa hukumnya maupun Jaksa Penuntut Umum (JPU) KPK menyatakan pikir-pikir. Sebelumnya, JPU KPK menuntut Yusak lima tahun penjara, denda Rp200 juta dan membayar uang pengganti Rp66,7 miliar.

ABU VULKANIK MERUSAK KEBUN SALAK MERAPI

JAMBI EKSPRES:

Abu Vulkanik Merusak Kebun Salak Merapi
Magelang
Abu vulkanik dari Gunung Merapi merusak kebun salak milik petani di kawasan barat puncak gunung berapi di perbatasan antara Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Kebun itu sebenarnya harus segera dibersihkan dari abu terutama yang mengguyur kawasan itu sejak terjadi letusan Selasa (26/10) petang," kata seorang petani salak jenis "Nglumut" di Desa Mranggen, Kecamatan Srumbung, Kabupaten Magelang, Jateng, Rusmin (47), di Magelang.

Hingga saat ini, menurut dia, pembersihan kebun salak dari abu belum bisa dilakukan karena situasi belum memungkinkan terkait dengan fase erupsi Merapi 2010.

Ia mengakui memiliki kebun salak seluas tiga ribu meter persegi di kawasan itu.

Peristiwa serupa juga menimpa kebunnya saat fase letusan Merapi beberapa tahun lalu.

Ia menjelaskan, abu vulkanik mengakibatkan kerusakan bunga, buah, dan ranting tanaman salak.

"Karena banyak ranting yang patah, sinar matahari tidak bisa masuk ke kebun, pertumbuhan tanaman menjadi buruk," katanya.

Ia mengaku rugi hingga ratusan juta rupiah akibat abu vulkanik Merapi menimpa kebun salaknya.

Petani salak Desa Kaliurang, Kecamatan Srumbung, Kabupaten Magelang, Jumilah (39), mengatakan, dia butuh waktu hingga setahun untuk memulihkan kebun salaknya yang terkena abu vulkanik.

Kebun salaknya yang rusak itu, katanya, kini sedang berbunga.

Ia juga mengaku rugi hingga jutaan rupiah akibat bencana Merapi itu.

Hingga saat ini, katanya, dirinya belum bisa membersihkan kebun salak dari abu vulkanik karena masih harus mengamankan diri dari bahaya Merapi dengan tinggal di pengungsian Desa Jumoyo, Kecamatan Salam.

Ia mengatakan, panenan salak Nglumut di kawasan itu untuk pasokan ekspor ke Malaysia dan China.

Koordinator Penyuluh Tani Kecamatan Srumbung, Gunadi Joko Susilo, mengatakan, luas areal kebun salak Nglumut di daerah itu yang mencapai 1.428 hektare dikelola oleh 126 gabungan kelompok tani (gapoktan).

Sebanyak 400 hektare di antaranya, katanya, telah dibudidayakan oleh 20 gapoktan setempat sesuai dengan standar.

Selain itu, katanya, lahan seluas 41 hektare milik Gapoktan "Ngudi Cukup" Desa Kamongan telah memiliki sertifikat sebagai salak ekspor, sedangkan Gapoktan "Ngudi Mulyo" dan "Ngudi Luhur" juga telah mengekspor panenan salaknya ke sejumlah negara.

Ia mengatakan, petani setempat yang tergabung dalam Asosiasi Salak Nglumut Magelang (Asnum) Desa Kradenan juga telah mengembangan budi daya salak organik seluas 11 hektare.

"Produksinya untuk pasokan sejumlah swalayan besar di berbagai kota besar," katanya.

Hasil pendataan sementara, katanya, lahan salak yang rusak cukup parah seluas 40 hektare di Dusun Sumberejo, Desa Kaliurang.

5 SIKAP PENGUSAHA UNTUK MENYELAMATKAN BISNIS AGAR BERJALAN LANCAR

JAMBI EKSPRES:


5 Sikap Pengusaha yang Dapat Menyelamatkan Bisnis AndaSikap mental seorang pebisnis sangat menentukan maju tidaknya usahanya. Pebisnis sukses pasti mempunyai sikap yang mendukung kesuksesannya. Lalu sikap mental apa saja yang diperlukan agar bisnis anda berjalan lancar dan memberikan keuntungan maksimal.

Berikuti ini ada lima sikap yang bisa anda terapkan:

1. Mental Pemenang VS mental si Kalah
Inilah mulanya perjalanan profit anda. Sukses bukan kebetulan, kegagalan juga bukan kebetulan. Kesuksesan dan kegagalan dihasilkan oleh mental dan perilaku seseorang ! Persiapan mental, perilaku, membawa kebahagiaan, kedamaian dan keikhlasan dalam berbisnis. Maka, memulai dengan mental yang benar sangatlah PENTING!

Mental si kalah
Mental si kalah melakukan 3 hal sebagai berikut :
  1. Blame, sikap yang selalu menyalahkan orang lain jika terjadi masalah
  2. Excuse, selalu mencari alasan mengapa mereka tidak berhasil
  3. Denial, tidak mau menerima kenyataan yang terjadi
Hal hal yang sering menjadi blame, excuse dan deny antara lain: negara, ekonomi, market, kompetitor, tetangga, istri, suami, anak, orang tua, dan sebagainya atau mungkin Tuhan juga disalahkan.

Mental si pemenang
Mental si pemenang melakukan 3 hal sebagai berikut :
  1. Ownership, perasaan memiliki yang sangat tinggi terhadap perusahaannya dan mengendalikan perusahaan. Tidak membiarkan perusahaan yang mengendalikan hidupnya, tetapi dialah yang mengendalikan perusahaan. Sama halnya dengan seorang nahkoda yang mengendalikan kapalnya.
  2. Accountable, selalu siap melakukan apa yang sudah direncanakan dan berkomitmen tinggi menjalankan setiap rencana.
  3. Responsible. Mereka adalah orang yang mengambil alih situasi jika genting dan bertanggung jawab atas hasil yang dicapai, apapun hasilnya.
2. Tujuan anda berbisnis adalah untuk gagal ...
Di dalam bisnis anda harus memiliki persiapan untuk gagal! Nah, siapa yang ingin gagal? Ngga ada, kan? Siapa yang ingin sukses? Semua mau angkat tangan... Nah, pertanyaan berikutnya, siapa yang ingin sukses dan melakukan kerja keras yang dilakukan oleh pengusaha sukses? Berapa banyak yang masih angkat tangan? Lah, jangankan mau kerja keras, kebanyakan hanya mempunyai rencana saja dan tidak dijalankan, bagaimana mau sukses kalo hanya bermimpi saja?!

Makanya persiapkan segala sesuatu yang mungkin membuat anda gagal. Mengapa banyak yang bunuh diri? Karena dalam hati dan pikirannya tidak pernah terbersit bahwa ada kemungkinan gagal. Kaget, ketika gagal dan menjadi kecewa dengan sangat mendalam. Gagal itu sesuatu yang pasti dalam bisnis, tahukah anda? Ini pemikiran yang perlu di pertimbangkan, apakah saat anda berbisnis ada yang menyadarkan anda bahwa kegagalan adalah proses belajar?

Apakah anda ingin belajar caranya mengkalkulasi kegagalan, agar siap dengan segala kemungkinan terburuk, jika terjadi? Jika ya maka anda membutuhkan seorang pelatih bisnis.

3. Anda gagal karena anda merasa sudah “TAHU SEGALANYA” !
Sikap “I know everything” adalah kata yang sangat di haramkan oleh semua pengusaha terkenal. Mereka adalah orang yang sangat berpikiran terbuka. Mereka tidak pernah bilang “I know”, mereka selalu mengatakan ...”Hhmmmm isn’t that interesting..” Saat anda mengatakan SAYA TAHU SEGALANYA, artinya anda menghambat kreatifitas berpikir anda, dan anda sudah tidak dapat lagi menerima hal hal yang baru.

Intinya : pengusaha kelas dunia yang tahan krisis berpikiran terbuka. Selalu belajar dan belajar , dari yang terbaik dan yang terburuk. Kapan anda mau meluangkan waktu untuk belajar?

4. Time Management vs Self Management ...
Umur manusia kalau di hitung rata-rata 4000 minggu, apakah anda orang yang paling memiliki waktu, atau karyawan anda yang lebih santai dari anda? Berapa minggu sisa hidup anda sekarang? 2000 atau kurang? Kesalahan sangat fatal, jika anda tidak punya waktu luang untuk relaks.Tidak ada waktu untuk berlibur, tidak ada waktu untuk bermain dengan anak.

Seorang pengusaha bercerita ke saya: “Saya liburan coach, tapi pikiran saya tidak tenang karena memikirkan kantor, memikirkan customer, produksi, biaya, dan lain lain”
Mengapa demikian? Karena fondasi bisnis anda belum kuat. Fondasi bisnis anda saat anda membangun bisnis tidak diperhatikan dengan baik. Kenapa? Karena anda sibuk! Itu jawabannya.

Pengusaha besar tidak boleh sibuk, apalagi sibuk berada di bisnisnya. Pengusaha besar tidak perlu melakukan hal hal operasional seperti : ikut-ikutan menghitung uang receh, antri di bank, setor uang, ambil uang, nulis laporan keuangan sendiri.

Anda harus belajar mengelola waktu dan mendelegasikan tugas anda ke karyawan. Coba sekarang, cek berapa kali sehari anda mendapat pertanyaan dari pelanggan atau karyawan anda? Berapa banyak pertanyaan ini sifatnya sangat penting atau malah yang tidak penting di tanya ke anda juga?

5. Menetapkan goal dan selalu mengingatnya
Mari saya bantu, anda tinggal menjawab pertanyaan saya dibawah ini :
  • Kemana anda akan membawa anak, istri anda berlibur tahun ini?
  • Apa hadiah yang ingin anda beli untuk orang yang paling anda cintai sehingga membuat dia sangat surprise?
  • Apa nama restaurant yang akan membuat keluarga anda demikian terkejut tahun ini?
  • Apa satu hal yang anda butuhkan untuk keperluan rumah anda yang harus anda beli sekarang juga?
  • Rumah yang bagaimana yang ingin anda beli untuk rumah kedua anda?
  • Berapa uang yang akan anda sumbangkan atau kegiatan sosial apa yang ingin anda lakukan tahun ini?
  • Hadiah ulang tahun apa yang ingin anda berikan kepada diri anda, yang anda tahu sesuatu yang funtastik buat anda?

JAKARTA BUTUH WADUK SERIBU BUAH UNTUK ATASI BANJIR

JAMBI EKSPRES:

li
Atasi Banjir, Jakarta Butuh 1.000 Waduk
Bogor Pemerintah DKI Jakarta membutuhkan sekitar 1.000 "folder" atau waduk penampung air hujan yang satu sama lain terhubung dengan pompa air, sebagai salah satu solusi menghadapi banjir yang disebabkan oleh tingginya curah hujan di wilayah hilir.

Guru besar Fakultas FMIPA Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof Dr Hidayat Pawitan mengatakan di Bogor, Jawa Barat, Selasa, idealnya setiap 100 hektare lahan dibutuhkan satu waduk seluas satu hektare.

"Untuk mengamankan areal seluas 100 hektare dibutuhkan satu folder atau waduk seluas satu hektare. Dengan kedalaman lima meter folder tersebut bisa menampung sekitar 50 ribu meter kubik air," kata pakar tata air dari Departemen Geofisika dan Meteorologi FMIPA tersebut.

Tetapi jumlah ideal tersebut harus disesuaikan dengan kondisi dan prioritas pembangunan Pemda DKI Jakarta, untuk menentukan daerah mana yang sekiranya paling membutuhkan waduk tersebut.

Menurut Hidayat, pemerintah kolonial Belanda dulu juga sudah membangun waduk untuk menampung air, tetapi belum terkoneksi satu sama lain dengan pompa air. Saat ini di kota seluas 650 ribu hektare tersebut terdapat 42 waduk dan 14 situ.

Situasi sekarang, lanjut dia, berbeda karena daratan Jakarta sudah semakin ambles sedangkan curah hujan lebih tinggi karena cuaca ekstrem. Sehingga dibutuhkan pompa air untuk mengalirkan air dari waduk menuju saluran alam yaitu sungai dan laut.

Ia menjelaskan, banjir di Jakarta terjadi karena dua hal, pertama karena kiriman air dari daerah hulu di Bogor dan kedua karena hujan lokal yang tidak bisa tersalurkan dengan normal karena sistem drainase yang tidak mendukung.

Untuk mengatasi banjir Jakarta yang terjadi akibat limpasan air dari hulu, telah dibangun Banjir Kanal Barat oleh Belanda dan sekarang ini dilanjutkan dengan Banjir Kanal Timur.

"Namun sistem banjir kanal ini tidak akan efektif untuk mengatasi banjir yang diakibatkan oleh tingginya curah hujan di Jakarta sendiri," katanya.

Pemda juga bisa membangun saluran alir bawah tanah, namun teknologi ini lebih rumit dan membutuhkan dana jauh lebih besar.

Hidayat mengatakan, masalah banjir di Jakarta terjadi karena infrastruktur yang tidak memadai dan kondisi sosial masyarakat yang tidak mendukung.

"Banjir sudah sejak dulu sering melanda Jakarta. Tapi dalam kondisi normal, biasanya air akan surut dalam 2-3 jam," katanya.

Sekarang ini, lanjut dia, air bahkan baru surut setelah berhari-hari karena saluran air alami dan sistem drainase yang sudah terkapling-kapling karena di atasnya berdiri bangunan.

"Sistem drainase di ibukota semakin buruk. Pemda harus merancang sistem drainase kota yang utuh dan menyambung hingga ke laut," katanya.

Mengenai kemungkinan dibangunnya waduk di daerah hulu yaitu di sekitar Puncak, Kabupaten Bogor, Hidayat mengatakan, hal tersebut tidak mendesak dilakukan.

"Untuk di daerah hulu yang harus dilakukan hanya memperbaiki sistem drainase yang bisa langsung mengalir ke sungai. Sistem drainase yang ada di Bogor sekarang ini juga sudah tidak layak karena tadinya itu (saluran drainase) adalah saluran irigasi yang dibangun oleh Belanda," katanya.

GUNUNG YANG IKUT BERGOLAK SAAT SEKARANG DI DUNIA

JAMBI EKSPRES:

Merapi Meletus

Senin, 1 November 2010 | 19:57 WIB

Gunung Merapi mengeluarkan awan panas atau wedhus gembel terlihat dari Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, Senin (1/11/2010). Aktivitas Gunung Merapi yang terus meningkat dengan tanda-tanda mengeluarkan awan panas dan guguran lava sehingga masih membahayakan dan tetap pada status Awas.


Belum selesai Gunung Merapi menumpahkan magmanya, Krakatau sudah menunjukkan tanda-tanda peningkatan aktivitas. Satu gunung dengan gunung yang lain seakan susul-menyusul dan tak mau kalah aktif.


Namun, tahukah Anda bahwa beberapa gunung di luar negeri juga menunjukkan hal serupa? Berikut ini laporan mengenai gunung-gunung di dunia yang kini sedang mengalami peningkatan aktivitas. Laporan bersumber dari situs milik John Seach ), seorang anggota International Association of Vulcanology and Chemistry of the Earth's Interior (IAVCEI) yang telah berkelana ke 180 gunung selama 22 tahun hidupnya.

1. Klyuchevskoy Volcano, Kamchatka, Rusia

Gunung ini mengalami erupsi eksplosif dan efusif sepanjang minggu lalu, terutama pada tanggal 22-25 Oktober dan 27 Oktober 2010. Selain itu, gunung ini juga mengeluarkan abu vulkanik yang mencapai tinggi 26.200 hingga 29.500 kaki. Abu vulkanik juga tersebar hingga radius 2.300 km di timur gunung.

2. Sheveluch Volcano, Kamchatka, Rusia

Gunung ini juga mengalami erupsi eksplosif dan efusif sepanjang minggu lalu. Pada tanggal 28 Oktober 2010, gunung ini mengeluarkan abu vulkanik yang mencapai tinggi 23.000 kaki. Pencitraan dengan satelit memperlihatkan bahwa abu vulkanik tersebar hingga radius 2.500 km di sebelah timur gunung. Hujan abu terjadi di Ust-Kamchatsk sehingga bandara setempat harus ditutup.

3. Piton de la Fournaise Volcano, Perancis

Peningkatan aktivitas gunung berapi ini terjadi pada tanggal 27 Oktober 2010. Aktivitas seismik meningkat dan gempa tektonik beberapa kali terjadi. Erupsi juga terjadi pada hari tersebut di sisi gunung bagian tenggara.

4. Grimsvotn Volcano, Islandia

Beberapa gempa vulkanik telah terjadi sejak tanggal 31 Oktober 2010. Banjir yang terjadi akibat es yang menutup gunung juga meningkat. Sekitar 130 meter kubik air mengalir setiap detiknya membanjiri wilayah sekitar gunung.

5. Gunung Anak Krakatau, Indonesia

Aktivitas gempa vulkanik meningkat dari 20 kali per hari menjadi 35 kali per hari pada hari Jumat, 29 Oktober 2010. Abu vulkanik juga terlihat lebih tinggi, hingga 1 kilometer.

LIMA LEDAKAN GUNUNG API TERHEBAT SEPANJANG SEJARAH

JAMBI EKSPRES:


5.Mount st. helens
Lokasi : amerika serikat
terjadi ledakan pada tgl 18 mei 1980
menghasilkan ledakan dengan tinggi asap mencapai 19KM dan magma mencapai 1KM



4. Mount Pinatubo
Lokasi : Filipina
terjadi ledakan pada bulan juni 1991
daya ledak nya menghasilkan magma 10km kubik gan.. 10x lebih banyak dari yg diatas akibat nya temperatur secara Global turun drastis selama 3 tahun..


3. Novarupta Volcano
Lokasi : Alaska
terjadi antara tgl 6-9 juni 1912
daya ledak nya menghasilkan magma 12 KM kubik..
ada yang mengatakan malah 30x lebih besar dari mount st.helens gan. ato 3x lbh gede dari gunung pinatubo..



2. Mount krakatau
Lokasi : Indonesia tercinta
terjadi ledakan tahun 1883 tgl n bulan nya ga nemu gan..
menghasilkan magma mencapai 18km kubik magma gan..
daya ledak nya disetarakan dengan 200megaton TNT ato setara 13000 kali daya ledak bom atom di hiroshima




1.Gunung tambora
Lokasi : Indonesia lagi neh gan.. tepatnya di sumbawa CMWII
terjadi ledakan tgl 10 april 1815
gak nemu daya ledak nya gan.. tapi yang pasti dari om wiki dan sumber2 lain nya mengatakan bahwa gunung tambora terdengar sampai pulau sumatra gan. abu vulkanik yang dihasilkan menutupi pulau kalimantan, jawa dan sulawesi.
trus kematian nya didapatkan data tidak kurang dari 71ribu jiwa.. selain itu, satu bumi dikatakan tidak terjadi musim panas gan..




TAMBAHAN

tambahan gan... ada yang blg yg skrg danau toba adalah ledakan gunung API terbesar..
emank sih terbesar.. tapi pada 73rb taon lalu.. N gak jelas info n foto nya gan..
neh sedikit kutipan dari web2..

TOBA
Kajian palaeogeografi ahli asal AS mengetengahkan temuan terkini tentang letusan dahsyat gunung Toba di Sumatera yang menyajikan bukti tak terbantahkan betapa letusan “mega-colossal” gunung berapi zaman purbakala yang terjadi 73.000 tahun silam menimbulkan dampak dahsyat luar biasa hingga memusnahkan keberadaan kawasan hutan di anak benua India yang letaknya terpisah sejauh 3.000 mil dari pusat letusan yang kini menjadi danau Toba.

Bukti-bukti riset mencakup debu sampel penelitian yang ditemukan di lokasi daratan India, Samudera Hindia, Teluk Benggali, dan laut CHINA Selatan dari kejadian letusan yang diperkirakan melontarkan material dan debu vulkanis hingga sejumlah 800 km³ ke atmosfir bumi dan membuat gunung berapi zaman purbakala tersebut lenyap tinggal meninggalkan kawah di muka bumi yang kini menjadi danau Toba dengan dimensi panjang 100km dan lebar 35km menjadi bukti peninggalan danau vulkanis terbesar sejagat.
Digambarkan kedahsyatan dampak letusan ini menjadikan partikel debu pada lapis atmosfir menghalangi sinar matahari ke bumi serta memantulkan kembali panas radiasi hingga selama selang 6 tahun hingga serta merta memunculkan zaman “Instant Ice Age” di muka bumi yang berdasarkan analisa penelitian lapisan es di Greenland zaman es ini berlangsung selama 1.800 tahun.

Jika ditelaah dari data skala VEI : (Volcanic Explosivity Index) yang dipergunakan USGS (Geological Amerika Serikat), letusan luar biasa gunung Toba zaman purbakala ini diklasifikasikan kategori VEI : 8 hingga disebut “mega-colossal” yang antara lain dicirikan dari besaran volume lontaran material vulkanis letusan -/+ 1.000 km³.

Sebagai perbandingan letusan g. Tambora (th. 1815) di kepulauan Nusa Tenggara termasuk dalam skala VEI : 7 , sedangkan peristiwa dahsyat letusan g. Krakatau (th.1883) hingga tinggal menyisakan pulau Anak Krakatau sekarang ini termasuk dalam VEI : 6.

LETUSAN GUNUNG MERAPI YANG PALING BANYAK MEMAKAN KORBAN JIWA

JAMBI EKSPRES:




Hingga kini tercatat 10 letusan dahsyat gunung berapi yang disusun berdasarkan jumlah korban yang di akibatkan nya. Ternyata 4 diantaranya berada di Indonesia, 3 yang TERDAHSYAT juga ada di Indonesia :
10. Mount Lamington
Lamington adalah gunung api dengan ketinggian 1,680 meter yang terletak di Papua New Guinea. Sialnya hingga tahun 1951, penduduk setempat di Provinsi Oro ini mengira gunung tersebut hanyalah gunung biasa yang ditumbuhi pepohonan.

Hingga suatu malam pada 18 Januari, lahar dan asap mulai untuk keluar dari puncaknya, dan tiga hari kemudian, sebuah ledakan sangat besar dari sisi utara, menyebabkan langit ditutupi debu tebal dan gerimis magma bercampur uap sulfur. Dalam beberapa bulan kemudian getaran dan letusan terus berlanjut hingga radius 10 mil. Ledakannya menyebabkan total hampi 3,000 kematian.
9. Papandayan
Papandayan adalah sebuah gunung api semi-aktif yang terletak di pulau Jawa, Indonesia. Pada 1772, gunung api ini meletus menghancurkan 40 desa di dekatnya. Lebih dari 3,000 orang terbunuh. Gunung api ini diperkirakan masih sangat berbahaya dan terus mengeluarkan asap dan letusan-letusan di tahun 1923, 1942, dan terus meningkatkan kekuatannya di tahun
2002.
8. Laki
Laki adalah sebuah gunung api di Islandia yang legendaris yang telah tertidur sejak letusan terakhirnya yang sangat dahsyat di tahun 1783. Dengan ketinggian 1.725 meter, gunung api ini menyebabkan kerusakan di seluruh negara ketika secara spektakuler meletus, membunuh di atas 50% populasi makhluk hidup di Islandia dengan awan belerang dan fluorine beracunnya.
Kelaparan menjadi penyebab matinya 25% populasi tersebut. Air mancur lahar memancar hingga 1.400 meter tingginya. Seluruh dunia merasakan akibat dari letusan tersebut. Awan beracun menyebar hingga ke Eropa, menutupi langit belahan bumi bagian utara yang menyebabkan musim dingin datang lebih awal di Inggris dan membunuh 8.000 orang.
Di Amerika Utara, musim dingin 1784 menjadi musim dingin terpanjang dan paling dingin yang pernah tercatat. Ada catatan lebih banyak salju di New Jersey, sungai Mississippi membeku di New Orleans, dan di ditemukan es di Teluk Mexico!.
7. Kelud
ak abad ke-15, Gunung Kelut telah memakan korban lebih dari 15.000 jiwa. Letusan gunung ini pada tahun 1586 merenggut korban lebih dari 10.000 jiwa. Kelud juga terletak di Pulau Jawa, Indonesia. Sisi timur Kelud telah ‘menggerutu’ pada tahun 2008, di mana sebelumnya pada tahun 1919 lumpur lahar telah membunuh di atas 5,000 orang. Sejak itu, Terowongan Ampera, suatu sistem pengeringan untuk menampung banjir lahar dari kawah telah dibangun.
Oktober 2007, ketika itu 30,000 penduduk lokal harus diungsikan setelah gunung api dalam kondisi Siaga Merah. Selama dua minggu Kelud memuntahkan debu hingga 8 mil jauhnya.
Kondisi Gunung Kelud Sekarang, tampak kubah lava telah mengisi seluruh kawah


6. Unzen
Unzen yang terdiri dari beberapa lapis stratovolcanoes terletak di daerah Kyushu, Jepang. Gunung api setinggi 1,500 meter ini masih aktip hingga kini. Pada tahun1792 beberapa kubah lahar roboh, menyebabkan tsunami yang membunuh lebih 15,000 orang. Sebuah letusan terbaru di tahun 1991 telam membunuh lebih dari 40 orang dan menyebabkan kerusakan luar biasa pada bangunan-bangunan disekitarnya.
5. Nevado Del Ruiz
Nevado Del Ruiz, Kolumbia, dikenal karena laharnya yaitu mudflow atau longsoran yang terdiri atas air dan material pyroclastic yang mengalir dan mematikan . Di tahun 1595, 635 orang terbunuh setelah lumpur yang yang mendidih seperti dituangkan ke dalam sungai Guali dan Lagunillas, dan di tahun 1845 lebih dari 1,000 orang tewas.
Kota Armero yang dibangun di atas magma yang mengering telah kehilangan hampir seluruh populasi penduduknya ketika di tahun1985, sebuah letusan telah mengalirkan lahar dengan kecepatan 40 mil per jam dan mengubur kota. Lebih dari 23,000 orang tewas.
4. Mount Vesuvius
Gunung api ini menjadi nomor dua untuk kekejamannya, menyebabkan kematian hingga 25,000 nyawa. Ketika Vesuvius dengan letusan yang maha dahsyat di tahun 79 SM, sepenuhnya telah menguburkan kota Pompeii di bawahnya dengan memuntahkan ‘isi perutnya’ selama 20 jam nonstop. Sejak itu, gunung api ini meletus lusinan kali dan terakhir pada tahun 1944 beberapa desa didekatnya telah dibinasakan..
3. Mount Pelee
Gunung api yang terletak di Martinique, kini menjadi tujuan wisatawa di Perancis yang populer untuk mengenang bahwa sesuatu yang sangat mematikan telah terjadi di sini. Pada tahun 1902, sebuah letusan yang terbesar di abad 20 terjadi di sini dan menewaskan lebih dari 30,000 orang.
Dimulai dengan letusan kecil beruntun yang hanya mengeluarkan asap, belerang dan debu dan pada April 1902, gunung api ini tidak sepenuhnya meletus sampai tanggal 8 Mei 1902. Air mancur lahar yang menyala, dan awan beracun meluncur deras dengan kecepatan 600 mil per jam dari gunung api tersebut.
Dengan temperatur 1075 derajat, lahar telah mendidihkan kota St.Pierre bawahnya. Kota terbakar berhari-hari kemudian. Hanya dua orang yang selamat pada waktu itu.
2. Krakatau
Urutan kedua dengan korban sebanyak 36,000, adalah meletusnya Gunung Krakatoa (Indonesia) pada August 26–27, 1883. Krakatoa, juga dikenal sebagai Krakatau, adalah pulau vulkanis yang still-dangerous, terletak di Selat Sunda, Indonesia. Agustus 1883, sebuah rangkaian ledakan dahsyat yang mengerikan dengan kekuatan 13,000 kali lebih besar dari bom Hiroshima. Ledakannya terdengar hingga ke Perth, Australia.
Muntahan lebih dari 21 kilometer kubik batu dan debu membumbung hingga setinggi 70 mil. Secara resmi, lebih dari 37,000 orang tewas. Namun dengan tsunami yang ditimbulkannya, korban sepertinya bisa lebih besar lagi.
Menurut para peneliti di University of North Dakota, ledakan Krakatau bersama ledakan Tambora (1815) mencatatkan nilai Volcanic Explosivity Index (VEI) terbesar dalam sejarah modern. The Guiness Book of Records mencatat ledakan Krakatau sebagai ledakan yang paling hebat yang terekam dalam sejarah. Ledakan Krakatau telah melemparkan batu-batu apung dan abu vulkanik dengan volume 18 kilometer kubik. Semburan debu vulkanisnya mencavai 80 km. Benda-benda keras yang berhamburan ke udara itu jatuh di dataran pulau Jawa dan Sumatera bahkan sampai ke Sri Lanka, India, Pakistan, Australia dan Selandia Baru.
1. Tambora
Yang paling besar telah menelan korban sebanyak 92,000, yaitu letusan Gunung Tambora, Indonesia (dikenal dengan Year Without a Summer, setahun tanpa musim panas). Gunung di Sumbawa ini meletus pada tahun 1815. Tambora adalah gunung api aktip dari 130-an gunung api yang yang ada di Indonesia. Gunung raksasa setinggi 4,300 meter telah ‘melakukan’ serangkaian ledakan dari April hingga Juni di tahun 1815 dan mengguncangkan dunia dengan after-effect-nya yang mengubah stratosfir dan menyebabkan kelaparan yang buruk hingga ke US dan Eropa pada abad ke 19.
Batu merah berpijar menghujani angkasa ketika sepenuhnya gunung tersebut meletus. Semua tumbuh-tumbuhan pada pulau dimana gunung tersebut berada dibinasakan oleh lahar dan awan beracun. Secara keseluruhan, lebih 92,000 orang tewas karena terbakar, kelaparan ataupun keracunan.
Letusan Tambora tahun 1815 adalah letusan terbesar di sejarah. Letusan gunung ini terdengar sejauh 2.600 km, dan abu jatuh setidaknya sejauh 1.300 km.[2] Kegelapan terlihat sejauh 600 km dari puncak gunung selama lebih dari dua hari. Aliran piroklastik menyebar setidaknya 20 km dari puncak.
catatan tambahan 1: Letusan Supervolcano Toba (the great Toba) di Indonesia

Sebelumnya Gunung Toba pernah meletus tiga kali.

Letusan pertama terjadi sekitar 840 juta tahun lalu. Letusan ini menghasilkan kaldera di selatan Danau Toba, meliputi daerah Prapat dan Porsea.
Letusan kedua yang memiliki kekuatan lebih kecil, terjadi 500 juta tahun lalu. Letusan ini membentuk kaldera di utara Danau Toba. Tepatnya di daerah antara Silalahi dengan Haranggaol. Dari dua letusan ini, letusan ketigalah yang paling dashyat.
Letusan ketiga 74.000 tahun lalu menghasilkan kaldera, dan menjadi Danau Toba sekarang dengan Pulau Samosir di tengahnya.

Gunung Toba ini tergolong Supervolcano. Hal ini dikarenakan Gunung Toba memiliki kantong magma yang besar yang jika meletus kalderanya besar sekali. Volcano kalderanya ratusan meter, sedangkan Supervolacano itu puluhan kilometer.

Yang menarik adalah terjadinya anomali gravitasi di Toba. Menurut hukum gravitasi, antara satu tempat dengan lainnya akan memiliki gaya tarik bumi sama bila mempunyai massa, ketinggian dan kerelatifan yang sama. Jika ada materi yang lain berada di situ dengan massa berbeda, maka gaya tariknya berbeda. Bayangkan gunung meletus. Banyak materi yang keluar, artinya kehilangan massa dan gaya tariknya berkurang. Lalu yang terjadi up-lifting (pengangkatan). Inilah yang menyebabkan munculnya Pulau Samosir.

Magma yang di bawah itu terus mendesak ke atas, pelan-pelan. Dia sudah tidak punya daya untuk meletus. Gerakan ini berusaha untuk menyesuaikan ke normal gravitasi. Ini terjadi dalam kurun waktu ribuan tahun. Hanya Samosir yang terangkat karena daerah itu yang terlemah. Sementara daerah lainnya merupakan dinding kaldera.
(KeSimpulan) Sebuah penelitian terbaru menyatakan sebuah ledakan besar vulkanik di Indonesia mengguncang planet Bumi pada 73.000 tahun yang lalu, bertanggungjawab terhadap pendinginan suhu global dan menghancurkan populasi nenek moyang manusia. Dibutuhkan heck dari sebuah bencana untuk menyeka pohon dari India.

Tapi 73.000 tahun yang lalu, letusan titanic Gunung Toba (the great Toba) di Indonesia melakukan hal itu, menyapu bersih daerah itu hampir dalam semalam seperti menendang planet ke lemari es yang akan dingin bertahan selama hampir 2.000 tahun. Letusan Toba mungkin merupakan peristiwa vulkanik yang paling penting dalam sejarah manusia, derita leluhur penduduk manusia di Afrika turun secara drastis, hanya yang menyisakan sekitar 30.000 orang yang selamat.

Seandainya umat manusia pada masa itu sudah sebanyak jaman modern pasti bisa dibayangkan kalau letusan Toba ini akan menjadi letusan paling membunuh sepanjang masa

catatan tambahan 2: inilah peta penyebaran gunung api di Indonesia