JAMBI EKSPRES:
Ketua Umum PSSI Nurdin Halid menegaskan, surat resmi FIFA terkait Liga Primer Indonesia merupakan surat asli. PSSI, menurut Nurdin, tidak mungkin melakukan sesuatu hal yang melanggar aturan.
Sekjen (Nugraha Besoes) sudah menyampaikan surat itu asli. Asli seribu persen. Kalau enggak percaya, tanya ke FIFA. Jangan tanya ke PSSI.
-- Nurdin Halid
"Sekjen (Nugraha Besoes) sudah menyampaikan surat itu asli. Asli seribu persen. Kalau enggak percaya, tanya ke FIFA. Jangan tanya ke PSSI," kata Nurdin kepada wartawan di kantor PSSI, Senin (17/1/2011) malam.
"Yang pasti Sekjen tidak mungkin mengumumkan sesuatu yang tidak asli. Enggak mungkinlah. Kami organisasi yang taat kepada aturan," lanjutnya.
Sebagaimana diberitakan, surat resmi FIFA terkait dengan LPI memang menjadi pembicaraan di kalangan masyarakat. Pada surat yang berisi sanksi terhadap keberadaan LPI itu terdapat beberapa kejanggalan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar