Berita gembira bagi masyarakat Provinsi Jambi yang hendak bersilaturahmi dengan Gubernur Hasan Basri Agus. Saat hari pertama Lebaran diadakan open house di Rumah Dinas Gubernur HBA di Ancol Kota Jambi.
Open house adalah acara pejabat pemerintahan untuk menerima tamu secara terbuka, tidak ada batasan tamun berasal dari kalangan apa. Acara yang diselenggarakan tersebut terbuka untuk umum, baik pejabat maupun masyarakat diperbolehkan hadir di sana karena acara tersebut bersifat terbuka.
Gubernur menerima dengan tangan terbuka kehadiran masyarakat disana. "Open house besok Jumat (10/9) sesudah salat ied, terbuka untuk masyarakat, baik pejabat bisa campur dengan siapa saja," jelas M Taufik, Karo Humas Provinsi Jambi, Minggu (5/9).
Bersamaan dengan gelaran acara itu, dikatakan Taufik bahwa Wakil Gubernur Fachrori Umar, dan ketua DPRD Provinsi Jambi akan melakukan acara yang sama pula.
Sebelum acara menerima tamu umum di rumah dinas, Gubernur HBA akan melakukan salat Ied di Masjid Seribu Tiang yang merupakan kebanggaan masyarakat Kota Jambi yaitu Masjid Al Fallah. Setelah itu gubernur akan langsung meluncur ke kediamannya di Ancol.
Acara tersebut menurut Taufik digelar dari pagi, sedangkan waktunya berakhirnya open house akan menyesuaikan.
Bukan hanya Gubernur yang menggelar open house, Walikota Jambi, Bambang Priyanto juga menggelar acara serupa. Dikatakan Subhi, Kabag Humas Pemkot, open house akan dilaksanakan setelah salat ied sekitar pukul 09.00 di Rumah Dinas Walikota Jambi. Walikota akan membuka pintu pada seluruh masyarakat yang akan mengunjungi dan berjabat tangan pada hari Lebaran.
Seluruh SKPD di lingkungan Pemkot Jambi juga dipersilahkan untuk mendatangi open house Walikota Jambi. Rencananya, setelah melaksanakan salat Jum'at maka para PNS di lingkungan Pemkot Jambi akan melakukan hala bihalal dengan Wakil Walikota Jambi yang dilaksanakan di rumah dinasnya. "Seluruh SKPD akan diharapkan datang di open house ini," kata Subhi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar