Laman

Senin, 08 November 2010

ANGGOTA DPRD JAMBI KEMBALI LAKUKAN STUDI BANDING

JAMBI EKSPRES:
Perjalanan dinas anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jambi ke Bali, masih menjadi topik pembicaraan hangat. Apalagi satu dari mereka, yaitu Hendri Mansyur tidak ada dalam rombongan perjalanan yang berlangsung 3-5 November.

Pihak Komisi IV menjelaskan, langkah yang diambil Hendri tersebut merupakan pilihan pribadi. Secara institusional telah diputuskan dalam Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Provinsi Jambi, perjalanan tersebut untuk melakukan studi tentang rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI) ini telah dijadwalkan serta dianggarkan.

Keberangkatan 10 anggota komisi yang membidangi pendidikan ini telah disepakati. Tiket sampai akomodasi telah disiapkan.Hal tersebut ditegaskan Sekretaris Komisi IV Iskandar Budiman, seusai rapat dengan dinas pendidikan, Sabtu (7/11).

Iskandar dari PDIP menyatakan, rombongan berangkat menggunakan pesawat, sedangkan Hendri Mansyur tidak berangkat bebarengan. Politisi lainnya, Bambang Bayu Suseno dari PAN memilih tidak berkomentar mengenai urungnya Hendri berangkat.

Mayloedin mengamininya. Dia mengatakan, keberangkatan ini dalam rangka mempelajari RSBI di Bali yang berhasil menyabet peringkat 10 besar nasional. "Sekolah di Bali sekolah yang berprestasi," timpalnya.

Sementara Hendri menjelaskan, tidak ikut dalam rombongan karena kurang nyaman melihat kondisi. "Tidak semua perjalanan harus diikuti," katanya.

Dirinya tidak memberi komentar lain mengenai sikap politiknya ini. Namun dikatakan Hendri, mengenai hasil dan ke depannya bagaimana, dia akan mengikuti perjalanan dinas untuk persiapan perda pendidikan ini.

Hendri tetap menegaskan mendukung hasil dari perjalanan tersebut. Perjalanan tersebut dikatakan pada intinya adalah mencari komparasi sekolah yang bagus untuk masukkan perda tentang pendidikan 2011. Selama melakukan perjalanan dinas, dewan mengunjungi dua sekolah yaitu SMPN 1 dan SMAN 1 Denpasar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar