Laman

Rabu, 12 Januari 2011

SENSASI SEORANG TIFAKUL SEMBIRING MENUTUP AKSES INFORMASI BEBAS

JAMBI EKSPRES:
Total Read Total Comment 12947966601617510749
Twitter & Blackberry di Indonesia sudah merupakan satu bagian gaya hidup yang tidak bisa terpisahkan dari sebagian orang yang senang ber-jejaring sosial & terkoneksi satu sama lain didalam suatu komunitas dengan kepentingannya ; Pengguna Blackberry sendiri di Indonesia saat ini diperkirakan sudah mencapai 2,5 juta orang.

Akhirnya Twitter & blackberry inilah yang dipakai oleh seorang Tiffatul Sembiring yang sekarang menduduki posisi sebagai Menkominfo di Republik Indonesia sebagai alat untuk membuat berita di media Indonesia ; Lebih kurang 1 tahun pemerintahan SBY ini,menkominfo ini hanya “mengurusi” twitter & blackberry saja ….Yang pertama adalah terkait dengan “salaman”nya dengan Michelle Obama yang dimasukkan dalam akun micro-blogging twitter nya sehingga menjadi pembicaraan di media,kemudian urusan BLOKIR blackberry yang semula dimintanya pihak RIM harus membuka kantor perwakilan di Indonesia & terbaru adalah dimintanya RIM menutup situs-2 porno yang bisa di akses di blackberry. Belum berita situs porno yang harus ditutup,keluarlah jurus 8 syarat yang harus dipenuhi oleh RIM jika masih mau ber-bisnis di Indonesia.

Media yang nota bene paling banyak menggunakan blackberry & twitter untuk menyampaikan berita secara cepat ikut meramaikan pernyataan-2 menkominfo ini dengan perdebatan-2 di TV & media cetak ; Namun dari semua ini yang paling sangat logis & menarik adalah tanggapan dari seorang pakar teknologi informasi di Indonesia,yaitu Dr.Onno W.Purbo yang ditayangkan di Metro TV pada hari Selasa,11-1-2011 sekitar jam 19.30 dalam acara Suara Anda. Tanggapannya sangat realistis & menunjukkan kelas sebagai ilmuwan yang memiliki keinginan memajukan bangsa Indonesia.

Respon masyarakat terhadap pernyataan-2 Tiffatul Sembiring sangat negatif,khususnya urusan blokir-memblokir situs-2 pornografi yang dijadikan alasan untuk memblokir Blackberry di Indonesia ; Karena terbukti bahwa tidak bisa 100% situs-2 pornografi ditutup oleh internet provider manapun. Sehingga tetap saja bila masyarakat Indonesia memakai IP dari Telkomsel,XL,Indosat (im2),dsb tetap saja bisa mengakses situs-2 porno yang memang tidak bisa 100% ditutup. Lagipula pengguna blackberry juga sebagian besar adalah orang dewasa yang menggunakan untuk kepentingan bisnisnya,dan untuk melindungi anak-2 dari pornografi seharusnya membuat program-2 aplikasi anti situs pornografi yang ditanam di Warnet-2 atau handphone-2 Nokia,Samsung,dll

Bahkan terlihat sekali bahwa pernyataan-2 Tiffatul Sembiring hanya untuk mencari sensasi & menarik massa pendukungnya,secara khusus agar ybs dilihat sebagai orang yang anti pornografi. Dengan lontaran pernyataannya,kemungkinan SBY untuk menurunkan Tiffatul Sembiring dalam rencana “reshuflle” kabinetnya tentu akan berpikir ulang,sebab massa pendukung anti-pornografi akan menganggap Tiffatul Sembiring sebagai tokoh Islami yang duduk sebagai menteri yang paling menentang pornografi. Itukah maksud & tujuan Tiffatul Sembiring…? Ataukah ada maksud lain…?

Memang kalau dilihat dari perkembangan politik di Indonesia yang akhir-akhir ini paling panas adalah isu “reshuffle” kabinet…..dan menteri yang paling banyak disorot untuk diganti adalah menkominfo ini ; Kalau itu terjadi,maka jurus Tiffatul Sembiring sampai 2014 dipastikan hanya berkutat disitu-situ saja….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar