Hasan Basri Agus (HBA) dan Fachrori Umar dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi yang baru.
Dalam rapat paripurna istimewa DPRD Provinsi Jambi hari ini di gedung DPRD Telanaipura, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi hadir mewakili Presiden RI untuk melantik gubernur baru terpilih. Gamawan sendiri rencananya datang bersama isteri Vita Nova Gamawan.
Sebelumnya Surat Keputusan Presiden RI Nomor 80/P/2010 yang merupakan surat pengangkatan dibacakan oleh Seretaris Dewan, Emi Novisa. Kemudian pengambilan sumpah akan dilakukan secara langsung oleh Mendagri yang dilanjutkan dengan penandatanganan sumpah dan janji jabatan disaksikan oleh rohaniawan.
Acara protokoler tersebut dilanjutkan pemasangan tanda pangkat jabatan penyematan tanda jabatan sekaligus penyerahan SK.
"Penandatangan Berita Acara Serah Terima Jabatan dilakukan oleh gubernur sebelumnya dan gubernur baru," kata Emi Novisa, saat gladi pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih di DPRD Provinsi, Senin (2/8).
HBA-Fachrori diambil sumpahnya sebagai pasangan gubernur-wagub menggantikan Gubernur Zulkifli Nurdin yang telah mengisi jabatan tersebut selama dua periode yaitu selama 10 tahun.
Menurut Emi, tamu-tamu penting dari Jakarta, Provinsi dan direncanakan menghadiri acara pelantikan HBA. Sebanyak 2.500 undangan telah disebar. "Lantai dasar dan lantai atas akan digunakan untuk tamu undangan. Hanya tamu dengan undangan yang boleh diijinkan masuk," ujarnya.
Acara yang merupakan tahap akhir dari pemilukada ini akan mendapat pengawalan dan pengamanan cukup ketat dari kepolisian, sebelum masuk, tamu akan mendapat pemeriksaan. Kepolisian sendiri menyiagakan tim penjinak bom (jibom) antiteror, Brimob, Samapta.
"Dua pertiga kekuatan Poltabes akan disiagakan, jumlah pasukan yang ada sendiri 1.500 yang bergabung dengan Polda," kata Kombes Bobbyanto IOR Adoe, Kapoltabes Jambi.
Pengamanan akan dilakukan dari Simpang BI Telanaipura sampai masuk ke gedung dengan pengawasan berlapis. "Kami akan selektif baik untuk PNS yang masuk juga, Ini untuk mengantisipasi saja," tambahnya.
Acara sidang paripurna istimewa yang dipimpin Ketua DPRD Provinsi, Effendi Hatta ini sendiri sebenarnya terbuka untuk masyarakat umum, namun tamu yang masuk harus menggunakan undangan.
Kemarin dalam acara gladi bersih pelantikan, gubernur terpilih HBA datang untuk melakukan latihan seremoni dan protokoler.
Dalam pengamatan JAMBI EKSPRES gedung dewan sudah disulap menjadi tempat seremoni yang indah. Kain berwarna merah hati bersanding putih membalut dinding dan tiang gedung dewan, sementara hiasan-hiasan lain juga terpasang.
Sementara itu, disepanjang Jalan Ahmad Yani, Telanaipura, hingga ke gedung DPRD Provinsi, dijejeri ratusan karangan bunga ucapan selamat pelantikan HBA-Fachrori sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur. Dipastikan, sejumlah Gubernur, Walikota, dan Bupati, seluruh Indonesia akan menghadiri pelantikan Gubernur dan Wagub yang berhasil memenangi pemilukada, 19 Juni yang lalu tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar