Laman

Senin, 30 Agustus 2010

Obama Tak Gentar Disebut Muslim Senin, 30 Agustus 2010 | 06:58 WIB

Presiden AS Barack Obama mengaku tidak khawatir dengan hasil jajak pendapat belakangan ini yang menyebutkan seperlima warga AS percaya bahwa ia Muslim.

Obama sebagai penganut Nasrani menegaskan bahwa yang namanya "fakta tetap fakta". Dalam wawancaranya dengan NBC Nightly News, Minggu (29/8/2010), Obama menuding kebingungan publik terhadap agama yang dianutnya disebarkan oleh "jaringan pengacauan informasi yang terorganisasi".

Obama mengaku waktunya hanya akan terbuang percuma apabila ia harus sibuk mengurusi rumor yang berkembang seperti juga tudingan bahwa ia tidak dilahirkan di AS.

Obama menjelaskan tentunya ia tidak akan "menempel akta kelahiran di dahinya" hanya untuk meyakinkan publik bahwa ia Kristen. Obama menambahkan agama yang dianutnya lebih penting untuk diyakini warga AS ketimbang kabar isapan jempol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar